SUDUT KALTIM
Sah, APBD Penajam Paser utara TA 2023 Sebesar Rp1,946 Triliun

Sah, APBD Penajam Paser Utara TA 2023 Sebesar Rp1,946 Triliun

Kepala kejari PPU Ingatkan Jangan Ada Penyelewengan

, SudutKaltim.com – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah () Kabupaten Tahun Anggaran 2023 sebesar Rp1,946 triliun telah disahkan. Realisasi program kegiatan yang didanai tersebut akan menjadi atensi pengawasan Kejaksaan Negeri () .

Kepala Agus Chandra usai Pengesahan 2023 mengatakan bahwa dengan capaian 2023 sebesar Rp1,946 triliun tersebut, pembangunan dan PPU dapat ditingkatkan.

“Tinggal bagaimana pelaksanaannya tentu saja kita harus bersama-sama membantu teman-teman agar dapat melaksanakan penggunaan APBD sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,” kata Agus Chandra, Minggu (27/11/2022).

Ia menambahkan APBD PPU 2023  harus digunakan untuk kepentingan masyarakat di Kabupaten PPU dan pihaknya akan melakukan pengawasan terkait penggunaan APBD tersebut.

“Sebelum adanya penyelewengan kita akan lakukan pencegahan. Fungsi kita melakukan konsolidasi dan melakukan pendampingan untuk memastikan bahwa anggaran tersebut dapat dilaksanakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” lanjutnya.

Dikatakan Agus Chandra jika ada penyelewangan pihaknya akan menindak tegas secara hukum. Maka dibeberkan ia  sebelum ada penyelewengan anggaran pihaknya bersama-sama dengan Polres PPU dan Kodim 0913/PPU akan memberikan kenyamanan agar pelaksanaan penggunaan APBD 2023 bisa dilaksanakan sebaik-baiknya.

“Kalau bisa jangan ada penyelewengan. Tapi jika ada penyelewengan hukum harus ditegakkan. Maka sebelumnya kita bersama- sama Kapolres dan Dandim akan memberikan kenyamanan agar penggunaan APBD 2023 ini dapat berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Diketahui pendapatan  2023 sebesar Rp1.946.900.884.058 yang terdiri dari () sebesar Rp 90.930.961.128, Pendapatan Transfer sebesar Rp1.854.954.422.930 dan Lain-lain Pendapatan Daerah Yang Sah sebesar Rp1.015.500.000.

Belanja daerah direncanakan sebesar Rp1.891.770.208.418 terdiri dari belanja opersai Rp1.175.718.564.279 belanja modal Rp542.365.129.847, belanja tak terduga Rp5.000.000.000 dan belanja transfer sebesar Rp168.686.514.292.

Baca Juga  Sambut Purna Tugas, 111 ASN Kutim Ikuti Bimtek Persiapan Pensiun

Pembiayaan Daerah direncanakan sebesar Rp55.130.675.640 Dengan memperhatikan target pendapatan dengan rencana belanja maka terdapat selisih lebih (surplus) sebesar Rp55.130.675.640 dimana surplus tersebut digunakan untuk pembayaran cicilan pokok pinjaman pada PT SMI.(*/)

Related posts

Pemkab Kutai Timur Teguhkan Komitmen Pembangunan, Raperda APBD TA 2024 Siap Disahkan

Redaktur Meiry

Diversifikasi Industri Desa, Pesan Kunci Bupati Ardiansyah Sulaiman

Redaktur Meiry

Dinas Kesehatan Kukar Terus Berbenah Dalam Tata Kelola BLUD

Admin

You cannot copy content of this page