SUDUT KALTIM

Proyek Strategis IKN, Menteri Keuangan Sri Mulyani Ungkap Dana dan Progres Pembangunan Gedung Istana Negara

progres-pembangunan-ikn-nusantara-3_169

, SudutKaltim.com – Menteri Keuangan mengungkapkan bahwa proyek pembangunan Gedung Istana Negara dan Lapangan Upacara di Ibu Kota Nusantara () memerlukan dana sebesar Rp1,34 triliun. Saat ini, progres pembangunan proyek tersebut telah mencapai 27,5 persen.

Dalam unggahan di akun Instagram-nya pada Sabtu (23/9), menyatakan, “Saya memeriksa papan penjelasan kemajuan Proyek Pembangunan Gedung Istana Negara beserta Lapangan Upacara, yang bernilai anggaran Rp 1,34 Triliun dengan kemajuan mencapai 27,5 persen.”

Menteri Keuangan juga menjelaskan bahwa keseluruhan proyek pembangunan di saat ini telah mencapai 38 persen. Meskipun pada kunjungan sebelumnya pada tanggal 22 September, belum ada bangunan yang berdiri di lokasi tersebut, progres pembangunan terus mengalami peningkatan yang signifikan.

“Terakhir saya meninjau IKN masih belum ada bangunan apapun, bahkan lokasi Titik Nol masih sekedar tonggak semen biasa. Kemajuan yang luar biasa, dengan tantangan alam yang tidak mudah dan kecepatan yang hebat,” ujar Sri Mulyani.

Selain itu, Sri Mulyani memberikan apresiasi tinggi untuk kinerja tim Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat () yang telah bergerak cepat dalam membangun proyek pemindahan ibu kota negara ini.

“Saluuuut atas komitmen dan dedikasi tim . You are simply the best!” tandasnya.

Menteri Keuangan Sri Mulyani turut mendampingi Presiden Joko Widodo dalam meninjau perkembangan pembangunan IKN pada Jumat (22/9) atas undangan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono. Dalam kunjungan tersebut, Presiden meletakkan bilah pertama untuk memulai pembangunan Istana Garuda.

“Progres kantor presiden yang ada di Ibu Kota Nusantara, September ini sudah mencapai 38 persen, dan 38 persen ini kita sudah mulai memasang bilah-bilah,” ungkap di IKN, Jumat (22/9).

Baca Juga  Legislator Kutim Komitmen Perjuangkan Pemekaran Kutai Utara

Presiden Jokowi menargetkan Istana Garuda akan selesai dibangun pada Maret 2024. Ia menjelaskan bahwa kantor presiden di IKN akan berbentuk burung garuda mengepakkan sayap dengan lapisan 4.650 bilah baja. (*/bl)

Related posts

PII Gelar Rapimnas di Kaltim Guna Dukung Pembangunan IKN

Redaksi

Wujudkan Ketahanan Pangan, DPRD Kutai Timur Dukung Pertanian Berkelanjutan

Redaksi

Ardiansyah Dorong Pengembangan UMKM, Pilar Penting Pertumbuhan Ekonomi Daerah

Redaksi