SUDUT KALTIM
Ringkus Pelaku Penyalahgunaan Narkotika, Ditresnarkoba Polda Kaltim Amankan 1 Kilo Gram Sabu
BALIKPAPANKRIMINAL DAN PERISTIWA

Ringkus Pelaku Penyalahgunaan Narkotika, Ditresnarkoba Polda Kaltim Amankan 1 Kilo Gram Sabu

BALIKPAPAN, SudutKaltim – Seorang pelaku penyalahgunaan Narkotika Jenis Sabu di sebelah Taman Makam Pahlawan, tepatnya di Jalan masuk perumahan Bukit Jeruk Kelurahan Gunung Bahagia, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (kaltim) diamankan oleh pihak Kepolisian, Jumat (7/10/2022).

Hal tersebut dibenarkan oleh Dir Reskoba Polda Kaltim Kombes Pol Rickynaldo Chairul, S.I.K.

“Pelaku diketahui berinisial KD, berusia 22 tahun, warga Perumahan PGRI Gang 5 Blok E19 Rt 30 Kelurahan Gunung, Bahagia Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan Kaltim,” ujarnya.

Awalnya petugas mendapatkan informasi bahwa sering terjadi transaksi Narkotika sekitar daerah dekat Taman Makam Pahlawan Dharma Agung, kemudian sekitar pukul 20.30 wita anggota opsnal sub II, mengamankan seorang pelaku KD, dan didapati barang yang diduga Narkotika jenis Sabu di tangan kanannya sebanyak 1 bungkus dengan berat bruto 1 kg. Dimana narkotika ini dibalut dengan lakban warna coklat.

“Pada saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan 1 bungkus narkotika jenis Shabu seberat 1 kilo gram brutto, 1 unit Handphone merk Oppo A 55 warna hitam,1 buah tas selempang merk Eiger warna biru, serta 1 buah tas bekas belanja warna putih bertuliskan diamond.” Ujar Kombes Pol Rickynaldo Chairul.

“Saat ini pelaku dan barang bukti sudah di amankan , kemudian sedang dilaksanakan pemeriksaan dan penyidikan lebih lanjut,” Ucap Dir Reskoba Polda Kaltim.(*/)

Related posts

Dibawa Berobat ke RSUD di Samarinda, WBP Lapas Tenggarong Melarikan Diri

Redaktur

Rahmad Mas’ud Sidak Kantor Perumda Tirta Manuntung Dan Pengerjaan Drainase Sepinggan

Redaktur

Menuju KLA, Pemkot Balikpapan Ajak Peran Media Serta Jurnalis Untuk Komitmen Ramah Anak

Redaktur